Labels

Stereographic



Stereographics hanya sebuah nama keren untuk jenis olah foto menjadi menarik. Foto yang dihasilkan hampir menyerupai planet, melingkar seperti bola dan sangat unik, ini membuat orang yang melihat hasil karya ini bertanya-tanya bagaimana foto ini di ambil. Foto panorama merupakan bahan utama untuk membuat stereographics. Panorama adalah gambar yang melukiskan pandangan umum atau secara luas tentang sebagian wilayah sesuatu negeri. Di beberapa kamera digital sudah memiliki mode/opsi untuk membuat foto panorama tinggal dimanfaatkan atau dengan langkah manual mengambil beberapa bagian foto lurus horizontal dan dilanjutkan dengan olah digital photoshop. 


Photoshop>Automate>Photomerge

Pilih foto yang mau di gabung terus pilih auto layout, OK. dilanjutkan perapian crop persegi dan merge foto sehingga menjadi panorama yang rapi. Dilanjutkan dengan proses stereographic.

Photoshop>Image>ImageRotation>180Derajat

Photoshop>Filter>Distort>PolarCoordinates

OK, setelah lingkaran stereographic terbentuk rapikan resize image, crop, clone bagian-bagian yang kurang rapi. Untuk jelasnya dalam youtube berikut. Sekian semoga berkenan. 


Lampuuk, kapal tanker

2 comments: